Loading...
  • Jl. Andi Djemma No. 66 Kota Palopo
  • info@palopkota.go.id

Hari Juang, Dandim serukan giat silaturahim

Diskominfo Selasa, 17 Desember 2019 Kesra 759 Kali
Suasana penyerahan hadiah sepeda santai TNI( foto : Hendra/Humas Setda Palopo)

Palopo – Dalam rangka memeriahkan dan memperingati Hari Juang TNI AD yang Ke 74 Tahun 2019, Kodim 1403 Sawerigading melaksanakan sepeda santai , pada hari Ahad(15/12/2019). Dengan mengambil stardi lapangan Gaspa Palopo, kegiatan yang dilepas resmi oleh Dandim 1403 SWG didampingi asisten I Setda Palopo dan kapolres Palopo tersebut melalui sejumlah rute dalam kota.  Kegiatan  tidak hanya diikuti oleh jajaran Kodim namun juga oleh unsur Forkopimda, komunitas pecinta sepeda dan masyarakat umum.

Dalam kesempatan itu, Dandim berharap agar momentum hari juang TNI AD dapat menjadi wadah silaturahim jajaran TNI dengan semua pihak dalam mewujudkan Palopo sebagai kota yang damai dan aman. Hal senada diutarakan oleh Kapolres Palopo AKBP Alfian Nurnas, SH., S.I.K yang menyampaikan perlunya sinergitas dan harmonisasi antara Polres dan Kodim untuk mewujudkan suasana yang lebih kondusif di Kota Palopo. “ Kalau bukan kita yang menjaga keamanan kota ini, siapa lagi ? “ tegasnya.  

Sementara itu, asisten I Setda Palopo Drs. H. Burhan Nurdin, M.Si pada kesempatan itu mengapresiasi kegiatan sepeda santai yang digelar oleh Kodim 1403 SWG . Menurutnya kemajuan Kota Palopo perlu terus didukung dengan penguatan keamanan sehingga masyarakat dapat lebih merasa nyaman dalam berusaha mencari kehidupan.  Puncak acara sepeda santai diwarnai dengan pengundian doorprize yang menyiapkan sejumlah hadiah menarik. Menariknya salah satu ASN Dinas Kominfo Palopo Irwan Rizaly Noor berhasil meraih hadiah utama berupa sepeda. Turut hadir dalam kesempatan itu Ketua Persit Kartika Chandra Kirana (KCK) Cabang XXXVIII Kodim 1403 Sawerigading , sejumlah pimpina perangkat daerah lingkup Kota Palopo dan pimpinan perbankkan serta BUMN se-Kota Palopo. ( red_herawan / Diskominfo Palopo )