Loading...
  • Jl. Andi Djemma No. 66 Kota Palopo
  • info@palopkota.go.id

Pramuka Palopo Galakkan Pencegahan Wabah Covid-19

Diskominfo Palopo Sabtu, 15 Agustus 2020 Pembangunan 988 Kali
Peringatan Hari Pramuka Di Palopo, 14/08/2020 Foto : Awalani_Diskominfo

PAlOPO - Wakil Walikota Palopo, Rahmat Masri Bandaso memimpin Upacara Peringatan Hari Pramuka yang ke-59 tahun di Taman Makam Pahlawan Palopo, Jumat, 14 Agustus 2020.

Peringatan Hari Pramuka yang ke-59 tahun 2020, mengacu pada tema 'Peran Gerakan Pramuka Ikut Membantu dalam Penanggulangan Bencana Covid-19 dan Bela Negara.'

Rahmat Masri Bandaso (RMB) menyampaikan harapannya dalam peringatan Hari Pramuka agar upaya untuk menggerakkan Pramuka Peduli di seluruh kwartir guna membantu Pemerintah Kota Palopo dalam mengendalikan wabah, serta membantu warga yang terdampak.

"Semoga kita semua dapat menjadi insan pramuka yang benar-benar menjadi teladan dan memberikan sumbangsih membangun kita Palopo ini, dan dimasa pandemi covid-19 kita aktif membantu mencegah penularannya." ujar RMB.

Upacara ini diikuti oleh gugus pramuka/kepanduan se-Kota Palopo. (red.Usni/Awalani Azhar_Diskominfo)