Loading...
  • Jl. Andi Djemma No. 66 Kota Palopo
  • info@palopkota.go.id

Forum Kota Sehat Serukan Komitmen Cegah Penyebaran Covid-19

Diskominfo Palopo Rabu, 09 September 2020 Kesra 518 Kali
Suasana Workshop Kota Sehat, 09/09/2020 (Dok. Setda)

Ketua TP PKK Kota Palopo dr. Hj. Utia Sari Judas, M.Kes Mengikuti Workshop Nasional Kabupaten/Kota Sehat (KKS) Regional II Tahun 2020. Menyerukan komitmen kuat untuk menekan penyebaran virus covid-19, dilaksanakan Secara Virtual di Ruang Bappeda, Rabu 09 September 2020.

Dirjen Kesehatan masyarakat Kemenkes RI dr. Kirana Pritasari, MQIH saat membuka acara menyampaikan jika kita tidak memiliki komitmen yang kuat di jajaran Pemerintah yang tidak melibatkan Pemda, masyarakat maka kita akan sulit untuk mengalahkan pandemi Covid-19.

Kita tetap harus menjaga zona daerah masing-masing dan diusahakan untuk berada di zona hijau.

"Karena dampak dari pandemi ini, dapat kita rasakan tidak hanya masalah kesehatan tapi juga masuk dalam wilayah sosial ekonomi, sehingga kita mesti selalu  menerapkan protokol kesehatan baik itu di tempat kerja, tempat wisata dan tempat ibadah harus dijalankan,” kuncinya. (red. Usni_Diskominfo Palopo)