Loading...
  • Jl. Andi Djemma No. 66 Kota Palopo
  • info@palopkota.go.id

Wali Kota Gorontalo : Saya akan promosi Palopo di Gorontalo

Diskominfo Rabu, 10 April 2019 Pariwisata 1098 Kali
Wali Kota Gorontalo ( baju biru ) saat berada di Kambo ( foto : Irwandi_Diskominfo Palopo )

Palopo – Setelah mengikuti sejumlah rangkaian Rakerwil APEKSI, sejumlah peserta APEKSI Komwil VI mengunjungi sejumlah destinasi wisata Kota Palopo diantaranya di Istana kedatuan Luwu, Masjid Jami tua, dan gereja PNIEL dan  Kambo High Land, Jumat(5/4/2019). Di lokasi wisata yang dikunjungi para delegasi APEKSI yang didampingi masing-masing LO ber swa foto bersama.  

Beberapa delegasi menyampaikan apresiasi dan kesenangannya terhadap obyek wisata yang dimiliki oleh Kota Palopo. Asisten I Pemkot Ambon  yang ikut dalam program “ City Tour “ tersebut mengatakan mengaku senang karena rumah adat dan bangunan peninggalan Belanda masih terjaga dan terpelihara dengan baik.  Dirinya menyarankan agar potensi itu dapat dipertahankan, dipelihara dengan baik.“ Kesempatan ini juga kami manfaatkan untuk berbagai pengalaman terkait upaya pengembangan potensi wisata pada daerah masing-masing, dan saling mendukung satu sama lain  “ ujarnya.

Sementara itu, Wali Kota Gorontalo Dr.H.I.Marthen. A. Taha, S.E , M.Ec., Dev mengatakan bahwa selama 2 (dua) hari ada di Kota Palopo telah mengunjungi kawasan Tanjung Ringgit dan beberapa tempat lainnya.  Bahkan dirinya terkesan dengan keindahan gunung Kambo.  Menurutnya potensi wisata yang dimiliki oleh Kota Palopo layak direkomendasikan kepada publik. “Setelah berkunjung di daerah ini saya akan membantu mempromosikan potensi wisata Kota Palopo kepada masyarakat Gorontalo agar mereka dapat berkunjung ke Palopo“ ujarnya seraya mengungkapkan bahwa bukit Kambo sangat mampu memberikan kenikmatan luar biasa karena udaranya sejuk dan suasana sangat eksotik sekali. Turut mendampingi dalam kegiatan tersebut diantaranya asisten I Setda Palopo, Kadis Pariwisata Palopo,dan sejumlah panpel APEKSI. ( Nurul Hikmah_Diskominfo Palopo )