Loading...
  • Jl. Andi Djemma No. 66 Kota Palopo
  • info@palopkota.go.id

Walikota Palopo Kunjungi Tambang Emas di Luwu

Diskominfo Palopo Kamis, 27 Agustus 2020 Pemerintahan 8902 Kali
Walikota Palopo Kunjungi Tambang Emas di Luwu, (Dok. Setda)

PALOPO - Wali Kota Palopo, Drs. H. Muh. Judas Amir, MH, bersama Kapolres Palopo, Alfian Nurnas, Kasdim 1403 SWG, Suparman, dan rombongan melakukan kunjungan ke Kecamatan Latimojong, Kabupaten Luwu, tepatnya di lokasi kontrak karya Masmindo Dwi Area, terkait adanya potensi emas di kawasan Siguntu, Kelurahan Latuppa, Kota Palopo. (Rabu, 26/8/2020).

Menurut walikota, pemerintah perlu mendapatkan petunjuk dan gambaran, apakah potensi emas di Siguntu memang layak dikelola.

Karena itu, mereka melakukan kunjungan ke Kecamatan Latimojong untuk mendapatkan gambaran.

Walikota dan rombongan ingin mengetahui, apakah tambang di Siguntu jika dikelola akan mendatangkan kebaikan dan kemaslahatan atau justru membawa keburukan bagi lingkungan sekitarnya.

Dalam kunjungannya itu, walikota meminta penjelasan mengenai pengelolaan tambang emas yang dilakukan Masmindo Dwi Area yang merupakan satu-satunya perusahaan pertambangan emas yang ada di Sulsel.

Walikota juga menyampaikan bahwa Pemkot Palopo akan bersurat ke Kementerian ESDM RI untuk meminta petunjuk. Termasuk menghadirkan tim ahli.  

“Sebelum itu, kami datang ke Masmindo, agar kami tahu cara-cara pertambangan emas itu seperti apa, mekanismenya bagaimana,” Pungkasnya. (red.Usni_Diskominfo Palopo).