Loading...
  • Jl. Andi Djemma No. 66 Kota Palopo
  • info@palopkota.go.id

RMB : Kambo destinasi wisata unggulan

Diskominfo Selasa, 13 November 2018 Pariwisata 2606 Kali
RMB ( topi putih ) saat berkunjung ke Kambo ( foto : Mursalim_Humas Pemkot Palopo )

Palopo – Disela-sela kesibukannya Wakil Wali Kota Palopo H.Rahmat Masri Bandaso menyempatkan mengunjungi salah satu obyek wisata baru di perbukitan Kambo Kota Palopo, yakni Kambo Highland Park yang berjarak sekitar 10 kilometer dari pusat Kota paloopo.  Kedatangan orang nomor dua di kota Palopo ini turut didampingi oleh istrinya dan sejumlah koleganya.  Kunjungan diakhir pekan awal bulan November 2018 tersebut adalah untuk melihat  langsung potensi yang dimiliki oleh obyek wisata baru yang diinisiasi oleh ibu khalfa yang merupakan owner dari Kambo Highland Park tersebut.

Pada kesempatan itu, RMB berharap agar obyek wisata itu dapat menjadi salah satu lokasi tujuan wisata yang menjadi primadona bagi masyarakat Palopo dan dari luar Palopo.  Ia bahkan memuji keberadaan obyek wisata itu karena menampilkan aristektur modern dan tradisional. “ Pada tahun 2019 mendatang , Kota Palopo menjadi tuan rumah pelaksanaan Festival Keraton Nusantara (FKN) dan saya berharap Kambo Highland Park dapat menjadi tempat tujuan berekrasi bagi tamu-tamu penting pada event tersebut “ tuturnya.

Menanggapi hal itu, halifa mengatakan kesiapannya menjamu dan melayani tetamu pada event FKN.  Saat ini menurutnya, pihaknya tengah merampungkan sejumlah fasilitas pendukung yang dapat memberi kenyamanan bagi para pengunjung. “ saat ini pula kami tengah mengupayakan perampungan proses perijinan atas usaha ini “ ujarnya sembari mengatakan bahwa Kambo Highland selama ini telah mendapat antusiasme yang tinggi dari masyarakat, bahkan menurutnya pengujungnya telah ada berasal dari Jakarta dan Kalimanta untuk menikmati suasana di perbukitan Kabo-Kota Palopo . ( red_Diskominfo Palopo )