Loading...
  • Jl. Andi Djemma No. 66 Kota Palopo
  • info@palopkota.go.id

Palopo tuan rumah WOHD 2019

Diskominfo Minggu, 24 Maret 2019 Pembangunan 969 Kali
Wali Kota Palopo saat membuka acara WOHD 2019( foto : Awalani_Diskominfo Palopo )

Palopo – Persatuan Dokter gigi Indonesia (PDGI) Sulawesi Selatan dan Sulawesi Barat memusatkan peringatan World Oral Health Day (WOHD) 2019 di Kota Palopo, sabtu(23/3/2019). Acara yang dipusatkan di lapangan Pancasila tersebut mengusung tema Say Ahh: Act on Mouth Health. Ketua PDGI Palopo drg. Andi Murniati, M. Kes mengatakan bahwa profesional kesehatan gigi memiliki peran penting dalam mengatasi masalah penyakit gigi dan mulut, serta membantu komunitas di sekitarnya untuk mengatasi masalah kesehatan gigi dan mulut. FDGI telah mengembangkan sumber media kampanye yang telah dirancang khusus untuk dipublikasikan oleh seluruh professional kesehatan gigi. Sedangkan ketua pengurus wilayah PDGI wilayah Sulselbar dr. Drg. Asdar Gani, M.Kes menyampaikan bahwa masalah kesehatan gigi adalah yang tertinggi di Indonesia yakni 57,6%. “ini merupakan tantangan besar bagi kita yang berkecimpung di dunia kesehatan gigi untuk menuntaskan permasalahan ini” ucapnya dihadapan ratusan hadirin dan undangan.

Sejalan dengan itu, Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Sulawesi Selatan dr. Andi Bachtiar Baso menjelaskan bahwa kedepan pemerintah Provinsi Sulawesi Selatan akan membangun rumah sakit regional tipe B+ di Kota Palopo. Pembangunan rumah sakit tersebut telah disiapkan anggaran sebanyak Rp. 150 M. Direncanakan rumah sakit berlantai tujuh tersebut akan dibangun di Jl. Imam Bonjol. “ Rumah sakit ini nantinya akan menjadi rumah sakit penopang untuk wilayah Luwu Raya, Toraja dan Toraja Utara” ucapnya.

Sementara itu, Walikota Palopo H.M Judas Amir yang membuka acara ini menyampaikan bahwa menjaga kesehatan gigi dan mulut adalah suatu hal yang sangat penting bagi manusia, dirinya mengharapkan kebiasaan membersihkan gigi telah ditanamkan sedini mungkin agar harapan Indonesia bebeas karies tahun 2030 bisa diwujudkan. Turut hadir dalam acara ini, Wakil Bupati Luwu Utara M. Thahar Rum, SH, ketua PDGI Palopo drg. Andi Murniawati, M.Kes, Kepala Dinas Kesehatan Palopo dr. Ishaq Iskandar, dan sejumlah PDGI se-Sulawesi Selatan. Acara peringatan  World Oral Health Day (WOHD) 2019 juga dimeriahkan dengan pelaksanaan seminar dengan menghadirkan .drg. Eka Erwansyah,M.Kes, Sp.Ort selaku narasumber serta aksi gosok gigi secara massal, senam kesehatan gigi dan penandatanganan komitmen percepatan bebas karies 2030 se-SulselBar.  (Ichzan_Diskominfo Palopo)