Loading...
  • Jl. Andi Djemma No. 66 Kota Palopo
  • info@palopkota.go.id

Jalin kemitraan, Pemkot gandeng BPJS

Diskominfo Jumat, 28 Juni 2019 Kesra 1353 Kali
Foto bersama setelah pelaksanaan FGD ( foto : Faisal Ibrahim_Diskominfo Palopo )

Palopo- Bertempat di ruang rapat pimpinan lantai III Kantor Wali Kota Palopo, BPJS Kesehatan cabang Palopo menggelar diskusi dengan sejumlah stakeholder terkait pelaksanan program jaminan sosial ketenagakerjaan di Kota Palopo, pada hari Selasa(18/6/2019). Acara yang dikemas dalam bentuk Focus Group Discussion (FGD ) tersebut dihadiri langsung oleh Wali Kota Palopo H.M.Judas Amir, MH.  Pada kesempatan itu, Kepala BPJs Ketenagakerjaan cabang Palopo, Hendrayanto menguraikan sejumlah dasar hukum, tujuan dan manfaat pelaksanaan program jaminan sosial ketenagakerjaan.  Menurutnya, instansi yang dipimpinnya senantiasa fokus dalam upaya penyelenggaraan program jaminan kecelakaan  kerja, jaminan hari tua, jaminan pensiun ,dan jaminan kematian.

Salah satu pokok bahasan pada FGD tersebut yaitu mewujudkan sinergitas dan koordinasi lintas instansi terkait upaya perlindungan jaminan sosial ,dan perlindungan jaminan sosial ketenagakerjaan bagi pekerja lintas agama dan non ASN lingkup pemerintah Kota Palopo. Sementara itu, Wali Kota Palopo H.M. Judas Amir berharap agar semua pihak, baik BPJS maupun instansi terkait lainnya harus senantiasa melakukan koordinasi yang intens dengan harapan agar pengaplikasian Perpres terkait BPJS ketenagakerjaan dapat terlaksana sesuai dan sejalan dengan apa yang diharapkan.  H.M.Judas Amir juga mengatakan bahwa FGD tersebut dapat dijadikan wahana untuk menyikapi sejumlah persoalan berkaitan dengan penjabaran program jaminan sosial. “Tugas kami sebagai pemerintah hanya berkewajiban memberikan perlindungan kepada masyarakat dalam hal kesehatan dan hal lainnya, dan kami berharap BPJS sebagai mitra Pemkot dapat bersinergi guna mewujudkan semua itu,” terangnya.

Turut hadir dalam FGD itu diantaranya Kepala dinas tenaga kerja Kota Palopo, Kepala Dinas Kesehatan Palopo, Kabag Kesra, Kabag Keuangan, Kabag Pemerintahan, Kepala BPKAD dan Kepala BPJS Kesehatan. ( Nurul Hikmah_Diskominfo Palopo )