Loading...
  • Jl. Andi Djemma No. 66 Kota Palopo
  • info@palopkota.go.id

Hadiri pelantikan HMI,Wawali singgung virus Corona

Diskominfo Kamis, 30 Januari 2020 Pembangunan 1880 Kali
Wawali saat menyalami kader HMI (Foto: Awalany Azhar_Diskominfo Palopo )

Palopo – Bertempat di aduitorium Saokotae, Pengurus Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Cabang Palopo periode 1441-1442 H/ 2019-2020 M resmi dilantik oleh Sekjen PB HMI Najamuddin Arafah, Rabu(29/1/2020).   Adapun pengurus yang dilantik pada kesempatan itu yakni Muhammad Sabar selaku ketua umum, Nanang Setia Mardin Jaya selaku sekretaris dan Ahlul Nazar Akbar selaku bendahara serta sejumlah pengurus lainnya.   Pelantikan yang dirangkaikan dengan pelaksanaan rapat kerja serta dialog yang mengusung tema “ Meneguhkan nilai Pancasila dalam kehidupan berbangsa menuju Indonesia berkeadilan “ tersebut turut pula dihadiri oleh Wakil Wali Kota Palopo Dr. Ir H. Rahmat Masri Bandaso, perwakilan Forkopimda, dan sejumlah pengurus organisasi kemahasiswaan se-Kota Palopo.

Pada kesempatan itu, Sekjen PB HMI Najamuddin Arafah mengingatkan sejumlah tantangan yang perlu disikapi oleh kader HMI serta menyerukan kepada pengurus dan kader agar tetap  memperjuangkan nilai-nilai kebersamaan dibidang sosial maupun bidang komunitas. Menurutnya dengan memperthankan semangat dan nilai kebersamaan akan membantu memudahkan dalam menghadapi berbagai tantangan yang ada.

Sementara itu Wakil Wali Kota Palopo DR.H.Rahmat Masri Bandaso mengajak seluruh kader HMI maupun kader organisasi kemahasiswaan se-Kota Palopo agar terus bersinergi dengan pemerintah guna meningkatkan kontribusi dalam pelaksanaan program pembangunan di Kota Palopo. Dirinya juga berharap agar HMI dapat mendorong penguatan kualitas dan komptensi SDM para kader sehingga kedepan diharapkan akan ada kader HMI mampu menjadi pemimpin handal di daerah ini.  Dirinya juga mengajak para mahasiswa untuk bersama-sama menyikapi peredaran serta penyalahgunaan narkoba yang makin memprihatinkan.  Pada kesempatan yang sama Wawali juga menyinggung mengenai maraknya pemberitaan tentang virus Corona. Beliau mengatakan bahwa virus corona yang terjadi di Wuhan, China bisa jadi disebabkan oleh faktor kesombongan warga disana, karena itu dirinya mengajak semua mahasiswa agar menjauhi dan menghilangkan sifat sombong pada diri masing-masing.( Risda/Vovi_PDK Diskominfo Palopo )