Loading...
  • Jl. Andi Djemma No. 66 Kota Palopo
  • info@palopkota.go.id

Gubernur : Mari jaga marwah Tana Luwu

Diskominfo Kamis, 07 Februari 2019 Pemerintahan 744 Kali
Gubernur SulSel saat menyampaikan sambutan ( foto : Irwandi_Diskominfo Palopo )

Palopo- Komitmen Gubernur Sulawesi Selatan H.Nurdin Abdullah untuk member perhatian khusus terhadap percepatan program pembangunan di Tana Luwu kembali disampaikan dalam moment penting menjelang peringatan hari jadi Luwu ke-751, yakni pada acara gala dinner yang dilaksanakan di halaman istana kedatuan Luwu, selasa(22/1/2019).  Pada kesempatan itu, Gubernur menyatakan bahwa potensi besar yang dimiliki oleh Tana Luwu sangat sempurna dan harus dikelolah dengan baik dengan kesejahteraan masyarakat. Dirinya berkeyakinan bahwa jika potensi tersebut dikelolah dengan baik, maka akan berdampak besar. Gubernur juga berharap agar bandara udara yang ada di Tana Luwu dapat difungsikan sebagai pendorong percepatan pembangunan di Tana Luwu.

“ saya sangat berharap agar kepala daerah se-Tana Luwu dapat bersinergi dengan pemerintah provinsi untuk mewujudkan sinergitas pembangunan di Tana Luwu “ urainya sambil berharap agar kabupaten/kota di tana luwu dapat menyatu dan mengembalikan marwah Tana Luwu dengan melestariakn kekayaan budaya yang dimiliki Tana Luwu.  Pada bagian lain dalam sambutannya, mantan Bupati Bantaeng dua periode ini mengingatkan kepada sejumlah daerah untuk mewaspadai ancaman bencana alam.

Acara yang diwarnai dengan persembahan nyanyian dan tarian tana Luwu tersebut turut dihadiri oleh Walikota Palopo Drs.H.M Judas Amir, Wakil Walikota Palopo Ir.H.Rahmat Masri Bandaso,Ketua DPRD Palopo, dan sejumlah pejabat lingkup Pemda se-Tana Luwu. ( Nurul Hikmah_Diskominfo Palopo )