Loading...
  • Jl. Andi Djemma No. 66 Kota Palopo
  • info@palopkota.go.id

Takbiran, Wali kota ajak perkuat silaturahim

Diskominfo Minggu, 26 Agustus 2018 Kesra 1326 Kali
Pj.Wali Kota Palopo saat menyampaikan sambutan ( foto : Hamka_Diskominfo Palopo )

Palopo- Malam Takbiran Idul Adha 10 Zulhijjah 1439 H oleh pemerintah Kota Palopo dipusatkan di Masjid Agung Luwu-Palopo, selasa(21/8/2018).  Pj Wali Kota Palopo, Andi Arwien Azis, S.STP tampak berbaur bersama sejumlah pejabat dan jamaah masjid agung mengumandangkan tasbih, tahmid dan takbir yang dipimpin langsung oleh Imam Masjid Agung, H,Baharuddin.Pada kesempatan itu. Andi Arwien menyampaikan agar momentum takbiran pada Idul Adha 11439 H tahun ini dapat menjadi penguat semangat silaturahim sekaligus menjadi perekat kebersamaan antara pemerintah dan masyarakat. Andi Arwien juga berharap agar  kedepan agenda keagamaan agar sebisa mungkin lebih diramaikan sebagai wujud pengembangan syiar Islam khususnya di Kota Palopo sebagai kota bernuansa religi.  

Selain itu, Ia juga mengajak umat muslim untuk selalu menjaga kondisi keamanan dan ketentraman lingkungan agar masyarakat dalam menjalankan kesehariannya juga dapat merasa tenang. Pada kesempatan yang sama dirinya menyampaikan bahwa setelah mendatangkan uztad.DR. Khalid Basalamah dalam waktu dekat dirinya kembali akan menghadirkan ustad. Zulkarnain Muh. Sunusi pada awal September 2018. " Menghadirkan ulama ternama ke Kota Palopo sengaja dilakukan dengan harapan akan membawa dan membuka pintu pintu keberkahan bagi masyarakat Palopo" tandasnya seraya mengajak jamaah untuk bersama-sama menghadiri acara tersebut yang akan dipusatkan di Masjid Agung Luwu Palopo.

Pada takbir tersebut tampak hadir Ketua DPRD Kota Palopo Harisal A Latif,  Sekda Kota Palopo H. Jamaluddin SH,  Kepala Kementrian Agama, Drs H. Usman sejumlah pejabat. Meski tidak seramai dengan takbiran pada malam Idul Fitri 1439 H, namun pihak kepolisian yang dipimpin langsung oleh Kapolres Palopo, AKBP Taswin S.Ik tetap melakukan pengamanan dengan melibatkan sejumlah unsur terkait. ( red_Diskominfo Palopo )